Kamis, 23 Juni 2011

Sayap Terluka

Dalam keributan hembusan beliung
Terbanglah aku sang camar hina
Mencari singgahan andainya kau sudi
Menghampar kasih di pantai hati

Dah lama kupuja kini jadi nyata
Sayang hanya untuk seketika
Sayap ku terluka ditimpa bencana
Akhirnya diri aku sendiri yang sengsara

Ku tahu diri ini bagai menggapai bintang di langit
Tersingkir jatuh tiada pernah kau peduli
Rapuhnya cinta kita patah terkulai di ranting hampa
Pedih terluka tiada siapa yang endahkan

Biar derita biar sengsara aku rela
Menjadi mangsamu
Akanku simpan di nurani ini kenangan antara kita
( hingga akhir nanti oh... )

Kini kan tinggal cinta dan kasihku
Umpama pungguk merindu bulan
Tak mungkin tercapai hasrat hati ini
Biarpun harus ku tunggu seribu tahun lagi

Selasa, 03 Mei 2011

Belum ada judul

Luka lama yang pernah singgah di hati

seperti anak burung yang mati di sarangnya

lalu di selubungi air mata karna ada hati nuraninya


Dia sedikitpun tidak meneteskan air mata

melihat anak burung yang mati di sarangnya

nadar pun kepada Tuhan dia tidak mempedulikannya


Sebengis apakah hatimu,seperti batu yang diberikan air keras kepala,

akankah selamanya seperti itu sampai kematian datang

dan menyeretnya kepada Tuhan,anguzubillah


Akupun menangisinya mengenalnya

Biarkanlah hatiku melebarkan sayapnya

dan terbang kealam bebas tanpa kebengisan hati nuraninya,

Ya Tuhan ampunilah dosa-dosaku dan dosa dia,amin

Rabu, 27 April 2011

Aq dan Tuhan

Mengenali penderitaan dari kelembutan yang begitu jauh

merasa dilukai akibat perasaanku sendiri

dan meneteskan darah dengan ikhlas dan gembira

Namun dipisahkan karena alasan duniawi dan dipisahkan di ujung bumi

namun terus hidup sampai kematian datang

dan menyeretku kepada Tuhan

Tuhan ada di dalam hatiku,karna "Aku di ciptakan Tuhan

Aku tidak sanggup seperti ular hitam berbisa

yang menderita di neraka

Aku ingin menuju samudera yang diberi keindahan oleh Tuhan.

Rabu, 17 November 2010

Hidup/jiwa seperti cermin bening; tubuh adalah debu di atasnya. Kecantikan kita tidak terasa, karena kita berada di bawah debu.

Manfaat Pengalaman

Kebenaran yang agung ada pada kita
Panas dan dingin, duka cita dan penderitaan,
Ketakutan dan kelemahan dari kekayaan dan raga
Bersama, supaya kepingan kita yang paling dalam
Menjadi nyata.

Minggu, 30 Mei 2010

Keinginan

-: Bismillahirahmaanirrahim :-

Ya Allah jika aku jatuh cinta, cintakanlah aku pada
seseorang yang melabuhkan cintanya padamu,
agar bertambah kekuatanku untuk menyintaimu (Ya Allah )

Ya Muhaimin, jika aku jatuh hati, izinkanlah aku
menyentuh hati seseorang yang hatinya tertaut
padamu agar tidak terjatuh aku dalam jurang cinta nafsu ...

Ya Rabbana, jika aku jatuh hati jagalah hatiku
padanya agar tidak berpaling daripada hatimu...

Ya Rabbul Izzati, jika aku rindu, rindukanlah aku
pada seseorang yang merindui syahid di jalanmu...

Ya Allah, jika aku menikmati cinta kekasihmu
janganlah kenikmatan itu melebihi kenikmatan
indahnya bermunajat di sepertiga malam
terakhirmu...

Ya allah, jika aku jatuh hati pada kekasihmu
jangan biarkan aku tertatih dan terjatuh dalam
perjalanan panjang menyeru manusia kepadamu ...


Kamis, 27 Mei 2010

LUKAPUN TERSENYUM

Hidup apa kau janjikan
Hidup siapa kuberikan
Kita tak paham pada pemahaman
Kita jatuh cinta pada garis hati

Namun adakah air mata
untuk satu senyuman
Kerinduan teteskan air mata
untuk kesedihan hati
Namun Kesedihan itu adalah anugrah

Cinta kepada agama jadi abadi
Cinta kepada harta tak akan abadi
Cinta kepada ibu jadi abadi
Cinta kepadamu' Duka aah kasaha ^_^
hehehe...

'Yang penting' bagaimana
kita beribadah kepada yang maha kuasa
N minta keridhoan-NYA